Home » » Kerugian Jika Tidak Ada Wanita dalam Sebuah Startup

Kerugian Jika Tidak Ada Wanita dalam Sebuah Startup

Kesenjangan gender pada berbagai Negara di dunia hampir sepenuhnya berhasil ditutup. Karena itu, sekarang ini dunia hampir telah mencapai kesetaraan gender secara penuh. Bahkan kepala Negara pun kini banyak yang merupakan seorang wanita.

Jadi tidak ada lagi yang namanya wanita harus dirumah, menjadi ibu rumah tangga sementara yang bekerja adalah seorang pria. Begitu halnya dengan startup. Sekarang ini startup juga harus ada wanita didalamnya. Karena akan ada banyak kerugian yang berimbas pada sebuah startup apabila tidak adanya wanita sama sekali didalamnya.

Startup Tanpa Wanita Akan Menimbulkan Beberapa Kerugian

Selain karena sekarang ini sudah ada yang namanya kesetaraan gender, startup juga tetap membutuhkan wanita. Karena tanpa wanita, akan ada beberapa kerugian yang berimbas pada startup tersebut. Beberapa kerugian yang mungkin saja timbul jika tidak adanya wanita dalam sebuah startup adalah sebagai berikut:

1. Bakat dalam startup lebih sedikit

Tanpa wanita dalam startup, tentunya akan berpengaruh pada bakat yang ada. tapi, jika didalam sebuah startup lebih banyak peran wanita yang duduk pada posisi kepemimpinan, tentu hal itu akan membuat tren baru sehingga karyawan yang ada di dalam startup jadi lebih beragam. Namun sayang, terkadang dalam sebuah startup, peran wanita seringkali diacuhkan. Bahkan, bakat wanita menjadi sumber daya bisnis yang kurang dimanfaatkan. 

2. Tidak ada peningkatan dalam keuntungan

Jika didalam sebuah startup tidak ada peran wanita di dalamnya, tentu akan sulit bagi startup tersebut dalam meningkatkan keuntungannya. Beda halnya dengan kehadiran wanita dalam sebuah startup apalagi pada posisi kepemimpinan dari sebuah perusahaan, kinerja perusahaan akan lebih meningkat sehingga keuntungan yang didapatkan pun akan jadi meningkat juga.

Meskipun beberapa penelitian tidak menunjukkan korelasi antara peningkatan keuntungan dengan ada tidaknya wanita didalam sebuah startup, namun, dengan keanekaragaman yang ada, tentu kreativitas bisa lebih ditingkatkan, keterampilan juga jadi lebih beragam, dan pengambilan keputusan juga lebih baik nanti.

3. Kurang beranekaragam

Didalam sebuah startup yang tidak ada wanita tentu akan membuat startup tersebut terlihat kurang beranekaragam.  Karena itu, sebaiknya pada perusahaan yang tengah menjalankan usahanya, setidaknya ada satu wanita yang ada di dalam perusahaan tersebut dan itu akan jadi lebih baik dibandingkan dengan tidak adanya wanita di dalam perusahaan startup sama sekali.

4. Kegagalan dalam organisasi

Dengan memiliki tim yang beragam, adanya laki-laki dan perempuan didalam sebuah startup, kesetaraan gender di dalamnya, akan membuat sebuah startup jauh dari yang namanya kegagalan. Dan ini sudah banyak dibuktikan bahwa salah satu kunci dari keberhasilan sebuah organisasi adalah adanya wanita di dalam tim eksekutif dalam organisasi tersebut.

Jadi, untuk mendapatkan keberhasilan pada startup yang sekarang ini tengah dijalankan, tentunya harus ada peran wanita di dalamnya supaya keberhasilan itu bisa dicapai. Karena peran wanita juga sangat penting dalam menjadi kunci keberhasilan dari sebuah organisasi.

0 komentar:

Posting Komentar


Mau Usaha Pulsa Untung Besar

Promo Daftar Master Dealer Pulsa & Aplikasi Roket Pulsa

Free Konsultasi ( Silahkan Tanyakan Langsung ke Whatsapp Kami )