Kehadiran internet membuat peluang bisnis semakin besar. Apalagi dengan adanya e-commerce yang membuat bisnis jadi lebih mudah maju dan berkembang. Tapi apakah Anda tahu apa pengertian e-commerce? Jika Anda belum mengenal e-commerce, Anda bisa baca penjelasannya di bawah ini.
Mengenal Apa Itu E-Commerce
Jika Anda saat ini pemilik sebuah bisnis baik produk ataupun jasa, maka Anda harus mengenal e-commerce ini. karena e-commerce akan bermanfaat untuk bisnis Anda di masa depan. E-commerce adalah singkatan dari electronic commerce dimana segala kegiatan jual-beli dilakukan dengan menggunakan media elektronik.
Sebenarnya e-commerce ini sudah dari dulu ada dan sarananya bisa televisi dan telepon. Hanya saja, kecanggihan teknologi yang ada saat ini membuatnya semakin terkenal karena jual beli kini lebih mudah berkat adanya internet.
Tapi melihat pengertiannya, mungkin Anda akan salah paham dan menyamakan definisi dari e-commerce ini dengan marketplace. Definisi ecommerce ini adalah untuk mendeskripsikan transaksi yang menggunakan media elektronik.
Sedangkan marketplace merupakan salah satu model dari e-commerce yang fungsinya adalah menjadi perantara antara pembeli dan penjual. Jadi penjual akan menjual barangnya melalui marketplace ini.
Apakah Anda sudah paham dan lebih mengenal e-commerce? Jika iya, maka kita bisa lanjutkan pembahasan berikutnya yakni jenis-jenis e-commerce.
Mengenal Jenis-Jenis E-Commerce
Jika Anda berpikir bahwasanya jual beli online dilakukan hanya oleh penjual dan pembeli, itu artinya Anda salah. Karena e-commerce terdiri dari 6 jenis yakni:
1. B2B atau Business to business
Jenis e-commerce yang pertama adalah B2B atau singkatan dari Business to Business dimana sebuah perusahaan akan menjual jasa atau produknya ke perusahaan yang lain. Biasanya, pembeli akan memesan barang dalam jumlah yang besar.
2. B2C atau Business to Consumer
Kemudian, ada B2C atau Business to consumer dimana perusahaan akan menjual produknya ke konsumen. Umumnya, pelanggan atau konsumen dalam jenis e-commerce ini hanyalah pengecer. Jadi jika Anda membeli di toko online, maka Anda termasuk orang yang berada dalam golongan ini.
3. C2C aatu Consumer to Consumer
Apakah Anda pernah menjual barang-barang yang sudah pernah Anda gunakan ke orang lain yang memerlukan barang tersebut lewat internet? Jika iya, maka kegiatan tersebut termasuk ke dalam jenis c2c atau consumer to consumer ini. C2C sendiri merupakan transaksi yang dilakukan dua individu secara online.
4. C2B atau Consumer to Business
Kembalikan dari B2C sebelumnya, jenis e-commerce C2B atau Consumer to Business merupakan skenario dimana penjual akan menjualproduk ke perusahaan. Tidak hanya produk saja tapi juga jasa. Misalnya graphic designer yang biasanya akan menawarkan logo buatannya kepada bisnis makanan.
Jadi sudah tahu kan apa itu e-commerce? E-commerce merupakan segala kegiatan transaksi jual beli yang prosesnya dilakukan lewat internet. Dan ada beberapa jenis bisnis yang termasukke dalam e-commerce. Di Indonesia sendiri, industri ini sedang digandrungi dan perkembangannya pun sangat pesat.
0 komentar:
Posting Komentar