Home » » 6 Alat Bantu Marketing yang Dikenal Efektif

6 Alat Bantu Marketing yang Dikenal Efektif

Marketing atau pemasaran menjadi kunci dari keberhasilan sebuah perusahaan untuk bertahan dan juga berkembang. Tanpa melakukan kegiatan tersebut maka omset penjualan akan anjlok dan bahkan nihil. Sehingga perusahaan tidak memiliki masa depan. Anda tentu tidak menghendakinya, oleh sebab itu perlu memaksimalkan kegiatan pemasaran.

Berbagai Jenis Alat Bantu Marketing

Salah satu upaya untuk memaksimalkan kegiatan pemasaran tersebut adalah mempergunakan berbagai alat bantu atau tool marketing. Khususnya alat bantu yang dikenal efektif dalam menunjang kegiatan pemasaran dan mampu mendongkrak omset penjualan.

Saat ini, penggunaan alat bantu marketing berikut jamak dilakukan karena terbilang efektif: 

1. Brosur 

Jika melakukan pemasaran secara offline, maka jangan sampai terlupa untuk mencetak brosur dan membagikannya ke masyarakat luas. Brosur menjadi media promosi offline yang masih sangat efektif sampai sekarang. Sebab penerima brosur biasanya tidak segan menyimpan brosur tersebut. Sebagai antisipasi, jika suatu ketika butuh maka bisa menghubungi kontak di brosur tersebut. 

2. Spanduk

Siapa yang tidak kenal dengan spanduk? Spanduk merupakan media promosi offline yang dikenal sejak dulu sampai sekarang. Efektivitasnya dalam mempromosikan produk, jasa, dan perusahaan sangat tinggi. Apalagi jika dipasang di titik strategis dimana sering dilewati oleh target pasar. 

3. Billboard

Masih membahas mengenai media promosi offline, selain yang sudah disebutkan di atas juga masih ada billboard. Yakni papan iklan yang biasa terpajang di tepi jalan dan di titik yang ramai. Misalnya di dekat lampu merah, di persimpangan jalan, dan di jalan-jalan protokol. Papan billboard menampilkan profil perusahaan, produk, bahkan iklan sosialisasi dengan efektivitas yang tinggi. Tidak heran jika media promosi offline ini masih sangat diminati di era digital seperti sekarang. 

4. Sosial Media

Kegiatan marketing di era sekarang sebaiknya tidak hanya mengandalkan media offline, namun juga online. Sebab banyak orang aktif menggunakan internet baik setiap hari maupun setiap saat. Salah satu media yang banyak diakses adalah sosial media, sehingga beriklan disini akan sangat efektif. 

5. Website 

Membangun atau memiliki website juga memberi media marketing online yang efektif. Sebab bisa memaksimalkan website tersebut dengan teknik SEO maupun beriklan di layanan iklan berbayar mesin pencari, sebut saja seperti Google Ads. Memiliki website membantu membangun rumah virtual bagi bisnis yang tentu bisa meningkatkan kredibilitas. 

6. Email Marketing 

Email sudah diperkenalkan sejak lama sebagai media untuk pemasaran produk maupun jasa. Sebab bisa memakai teknik email blast yang membantu mengirimkan konten marketing ke banyak alamat email sekaligus. Konten marketing di dalamnya bisa berupa informasi launching produk baru, promo diskon di momen spesial, ifo pembukaan cabang baru, dan lain-lain. 

Melakukan kegiatan marketing memang idealnya memanfaatkan sejumlah alat bantu, bisa memanfaatkan beberapa sekaligus. Diantara beberapa pilihan alat bantu marketing diatas, silahkan memilih yang dirasa sesuai dengan karakter produk, jasa, dan budget. 

0 komentar:

Posting Komentar


Mau Usaha Pulsa Untung Besar

Promo Daftar Master Dealer Pulsa & Aplikasi Roket Pulsa

Free Konsultasi ( Silahkan Tanyakan Langsung ke Whatsapp Kami )