Setiap pemilik bisnis pulsa saat iniseharusnya bisa mengusahakan sebuah bisnis pulsa. Tentu saja hal ini sangat penting karena sudah ada banyak sekali pelaku bisnis pulsa yang bertumbuhan dimana –mana. Kemudahan dalam mendapatkan server pulsa dan syarat untuk membuka bisnis ini menjadi penyebabnya. Karena persaingan yang begitu pesat, Anda harus pastikan dapat memenangkan persaingan dengan berbagai cara. Salah satu cara yang paling penting adalah dengan menjual pulsa murah.
Persiapkan Hal ini saat akan Memulai Bisnis Pulsa
Jika Anda menjual pulsa yang lebih murah, usaha Anda tersebut bisa menarik lebih banyak pelanggan. Hampir semua orang menyukai harga yang lebih murah dan akan lebih memilih pilihan ini meski selisih harga yang Anda berikan tidak begitu besar. Selain itu, pilih distributor pulsa tronik yang memiliki reputasi tinggi dan terpercaya. Setelah bisnis yang Anda mulai sebagai sambilan mendapatkan cukup banyak pelanggan, selanjutnya Anda bisa memulai bisnis pulsa ini dengan membuka sebuah konter atau kios. Pelajari beberapa tips berikut agar konter pulsa Anda lebih sukses.
1. Pilih Lokasi yang Tepat untuk Konter
Lokasi yang tepat akan sangat memberi pengaruh besar pada kesuksesan bisnis pulsa Anda. Pilih lokasi yang dilalui banyak orang seperti di dekat pasar, pinggir jalan, atau di pusat –pusat perbelanjaan. Jika tempat – tempat tersebut mengharuskan Anda membayar sewa tempat yang mahal, Anda juga bisa menggunakan salah satu ruangan di rumah Anda untuk disulap menjadi sebuah konter.
2. Siapkan Etalase
Etalase merupakan kebutuhan utama dalam membuat konter pulsa. Sesuaikan ukurannya dengan ukuran kios atau sekitar 1,5 meter sebagai ukuran standarnya. Anda bisa memesan etalase atau membeli etalase bekas atau second yang banyak ditawarkan di berbagai bursa jual beli.
3. Spanduk untuk Kelengkapan Kios
Spanduk dan berbagai kelengkapan kios lainnya juga harus menjadi bagian yang tak terlupakan. Hal ini penting untuk menarik lebih banyak pembeli. Spanduk dan umbul – umbul operator pulsa dapat diperoleh secara gratis di pusat pelayanan pelanggan masing – masing operator.
4. Papan Daftar Harga dan Papan Nama
Dengan memajang papan daftar harga dan menuliskan harga pulsa yang lebih murah, Anda akan membuat para pelanggan lebih tertarik untuk mampir dan membeli pulsa Anda. Karena mereka sudah mengetahui harga yang harus dibayar, mereka tidak akan ragu lagi untuk membeli pulsa di konter Anda.
Setelah kios dan berbagai perlengkapannya sudah tersedia lengkap, selanjutnya Anda perlu mengisi kios dengan berbagai barang dagangan. Tidak hanya pulsa tronik, tapi juga berbagai voucher internet dan berbagai aksesoris handphone. Tidak menutup kemungkinan untuk Anda menyediakan pelayanan untuk mencetak foto dari handphone pelanggan dan berbagai peluang usaha lainnya. Hal ini akan menambah kesempatan Anda mendapatkan pundi – pundi uang. Jadi, Anda masih bisa sukses meski hanya dengan bisnis pulsa dan berbagai kelengkapannya.
0 komentar:
Posting Komentar