Walau bisa dikatakan era smartphone telah merajai pasar handphone di seluruh dunia termasuk Indonesia dan perkembangan teknologi internet juga terus berlangsung, nyatanya bisnis pulsa tidak pernah mati. Bahkan, bisnis ini semakin laris manis. Apalagi dengan adanya stok H2H yang bisa menjadi andalan mereka yang terjun di bisnis ini. Stok H2H (host to host) ini dapat memastikan ketersediaan pulsa untuk setiap agen pulsa. Sehingga bisnis bisa jalan terus.
Memahami Stok H2H dan Mekanismenya
H2H atau host to host bisa dikatakan hubungan antar server pulsa. Maksudnya adalah jika dalam bisnis pulsa terdapat server pulsa yang menyediakan stok pulsa untuk para agen, nah server pulsa ini terkadang mengalami kekosongan. Jika dalam keadaan kosong, maka sebagai pebisnis yang menyediakan pulsa kepada para agen, Anda tidak bisa memenuhi kebutuhan agen.
Di sinilah pentingnya stok H2H karena Anda bisa meminta atau membeli pulsa dari server lain agar stok pulsa di server Anda tetap tersedia. Sehingga, para agen pulsa yang menjadi mitra bisnis Anda tidak akan kecewa. Inilah kenapa stok H2H dianggap penting, yakni untuk menjaga ketersediaan pulsa sekaligus menjaga kepercayaan para agen pulsa yang berhadapan secara langsung kepada customer atau pembeli.
Sebagai contoh, agar lebih jelas betapa pentingnya stok H2H ini, misal Anda sudah bekerjasama dengan beberapa agen pulsa. Agen ini setiap hari membeli pulsa kepada Anda. Namun, suatu waktu misal agen membeli pulsa Simpati 10.000, dan stok pulsa Simpati 10.000 pada server ternyata sedang kosong. Anda bisa saja mengatakan kepada agen bahwa stok Simpati 10.000 kosong. Hanya saja rasa percaya agen kepada Anda akan berkurang dan dia akan kecewa tentunya.
Untuk menghindari hal tersebut, layanan stok H2H ini seperti memberikan jaminan kepada Anda para pemilik server pulsa untuk menjaga ketersediaan stok pulsa jika suatu saat nanti terjadi kekosongan. Selanjutnya, pihak server lain yang diminta akan memberikan atau mengirim pulsa kepada server Anda. Dengan begitu, stok pulsa pada server Anda akan kembali terisi. Ini penjelasan sekaligus contoh sederhana bagaimana mekanisme stok H2H ini dalam menjaga ketersediaan pulsa.
Dalam hal ini, Anda harus benar-benar memilih pihak penyedia layanan stok H2H yang terpercaya dan dapat diandalkan. Selain itu, mereka juga dapat memastikan proses transfer stok pulsa antar server ini berjalan lebih singkat, praktis dan tanpa kendala. Ini karena dalam bisnis pulsa kecepatan adalah inti dari bisnis.
Sebagai perbandingan, jika pulsa dari agen ke customer lama, maka customer akan meninggalkan agen, begitu juga agen dapat meninggalkan Anda jika stok pulsa kosong atau prosesnya lama. Dengan demikian, dibutuhkan layanan stok H2H yang benar-benar bisa Anda andalkan sehingga pelayanan terhadap agen juga dapat terjaga dengan baik. Semoga informasi ini memberikan manfaat bagi Anda yang ingin terjun di dunia bisnis pulsa.
0 komentar:
Posting Komentar